Sebuah sekolah yang berbasis iman Kristiani dibawah naungan Yayasan Harapan Bangsa. Berdiri pada bulan Juli tahun 2003.
Dengan mengusung motto "Bersama Orang Tua Mendidik Anak", sekolah dengan peringkat National Plus ini memiliki visi sebagai sebuah model lembaga pendidikan yang memberi inspirasi dalam menerapkan karakter Kristus. Dan menjalankan misi untuk menghasilkan pemimpin yang memiliki karakter Kristus, kompeten dan mampu memberi dampak positif terhadap lingkungan.